Cari Sesuatu ?

Google

Friday, August 24, 2012

KONSEP, SEJARAH, DAN PENGEMBANGAN METODE ILMIAH

Dr. Suwardi Endraswara, M.Hum menulis buku.
Filsahat Ilmu (Konsep, Sejrah dan Pengembangan Ilmu), demikian tajuk yang dikedepankan oleh penulis buku ini. Buku ini termasuk recomended untuk handai taulan yang sedang memprogram filsafat ilmu. Menurut cerita sampul belakang buku ini, akan dibeberkan secara luas mengenai:
Filsafat dan Ilmu
Konsep Filsafat Ilmu
Sejarah Filsafat Ilmu
Ruang Lingkup Filsafat Ilmu
Ontologi Sebagai Lnadasan Pengembangan Ilmu
Epistemologi Sebagai Landasan Pengembangan Ilmu
Aksiologi Sebagai Landasan Pengembangan Ilmu
Logika dalam Filsafat Ilmu
Filsafat Ilmu sebagai upaya Menemukan Kebenaran
Filsafat Ilmu sebagai Pengembangan Metode Ilmiah
Filsafat Ilmu dan Metafisika
Agama dan Filsafat Ilmu
.......Filsafat ilmu menurut buku ini, dapat memberikan gambaran yang jernih tentang hidup ini. Hidup ini sungguh memerlukan pemikiran, agar mampu hidup secara proporsional. Hidup itu sesungguhnya apa, bagaimana hidup harus ada, untuk apa saya hidup, akan terjawab lewat pemahaman filsafat di dalam buku ini.
[]
Tidak sedikit para ahli yang berpeda pendat, ketika memahami aspek-aspek metode keilmuan, kata penulis buku ini. Kemudian menurut penulis,......metode keilmuan itu meliputi persoalan :
(a) paradigma
(b) pendekatan
(c) metode
(d) teknik.
[]
Paradigma, adalah gambaran mendasar, yang melandasi sebuah keilmuan. Paradigfma seiring dengan sebuah aliran berpikir, misalnya positivistik, naturalistik, deskriptif, dan lain-lain
Pendekatan, menurut buku ini ada dua hal: [1] pendekatan etik, yang dilandasi cara berpikir secara teoritik, membangun konsep, selajutnya baru diterapkan pada fenomena. [2] pendekatan emik, yakni cara berpikir yang mendasarkan atas gerak fenomena yang ada.
Metode, adalah bagian dari metodologi, yang memuat langkah stratgis. Metode memilki jangkauan seperti asumsi, teori, fakta, realita, dan data.

[]
SEMBILAN RANAH ILMU PENGETAHUAN
Menurut buku ini ilmu pengetahuan selalu merujuk pada sembialn ranah, yaitu
(1). kualitas atau jumal
(2). kualitas atau mutu
(3). relasi atau hubungan
(4). aksi atau kemungkinan ada hubungan
(5). passi atau pengaruh yang menyebabkan perubahan
(6).ruang atau tempat
(7). waktu
(8). keadaan atau sikap
(9). kedudukan
sedikit catatan:
"cara yang demikian mirip dengan tafakur atau samadi bagi orang Jawa dengan "nutupi babahan hawa sanga" menekan keinginan yang berasal dari obyek panca indra. Jika demikian, obyek dan cara kerja filsafat ilmu dengan filsafat lokal (Jawa) pun sesungguhnya tidak bertentangan" [catatan penulis adalah Staf Pengajar di Jurusan Bahasa Jawa)